(iJN) info jitu Nasional .Com .
Pers Husman .
Bandar Lampung-Pemerintah Provinsi Lampung melalui Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Drs. Aswarodi M.Si, didampingi jajarannya, menyerahkan surat audensi ke Menteri Sosial RI, yang di fasilitasi oleh Anggota DPR RI I Komang Koheri, dalam rangka penyerahan berkas usulan calon Pahlawan Nasional KH. Ahmad Hanafiah.
Diharapkan penyerahan berkas usulan dimaksud untuk dapat diterima langsung oleh Menteri sosial, agar dapat diproses, selanjutnya ditetapkan menjadi pahlawan nasional.
Penyerahan surat audensi berlangsung di UIN Raden Intan Lampung, Kamis (9/2/2023), turut dihadiri Wakil Rektor III UIN Raden Intan Lampung, dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lampung Timur.
Kadis Sosial Aswarodi menyampaikan, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi sangat mendukung usulan gelar pahlawan nasional KH. Ahmad Hanafiah. Karena itu seluruh pihak diminta untuk membuat anggaran demi usulan tersebut.
“Pak gubernur sangat men-support, ia meminta diperjuangkan, semakin banyak semakin memberikan inspirasi,” ujar Aswarodi.
Sumber : _Dinas Sosial Provinsi Lampung_
(Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).