Pj Bupati Lambar Cek Kantor KPU

oleh

Pers: Husman

Infojitunasional.com

Pj Bupati Lampung Barat, Drs. Nukman, MM, didampingi Pj Sekda, Drs. Adi Utama, Selasa (27/8/2024) siang,  memastikan persiapan penerimaan pendaftaran dalam tahapan pencalonan bupati dan wakil bupati setempat dengan mengecek langsung ke kantor KPU.

Setelah melihat langsung dan berdialog dengan komisioner, Nukman menyatakan, sejauh ini persiapan KPU Lambar dalam penerimaan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati, sudah maksimal.

“Pendaftaran sudah mulai dari hari ini sampai dengan Kamis, 29 Agustus 2024. Tetapi memang sampai dengan saat ini, belum ada bakal calon bupati dan wakil bupati yang melakukan pendaftaran,” kata dia dan berharap, dalam penyelenggaraan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati nantinya dapat berjalan aman, damai, dan lancar.

Nukman menekankan kepada jajaran maupun lapisan masyarakat agar siapapun yang bakal terpilih kedepannya menjadi pemimpin di Lambar diterima dan didukung dengan baik.

Sementara, Ketua KPU Lamnar, Arip Sah, SH, menyampaikan sejauh ini tahapan pilkada serentak sudah ditahap pendaftaran bakal calon gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil. Meskipun sejauh ini belum ada bakal calon bupati dan wakil bupati yang melakukan pendaftaran, lanjut Arip, namun sudah ada satu nama bakal calon yang melakukan koordinasi akan melakukan pendaftaran pada hari Rabu 28 Agustus 2024.

Pasangan itu tak lain adalah Parosil Mabsus – Mad Hasnurin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *