(IJN) Info Jitu Nasional .Com
Pers : Husman E
01 Maret 2023
( IJN) Info Jitu Nasional .Com . Diskominfotiksan – Keterlibatan perusahaan-perusahaan yang berusaha di Kabupaten Pesawaran merupakan hal yang sangat penting, karena dalam membangun daerah bukan hanya tugas pemerintah saja, namun perusahaan di suatu daerah tidak terlepas menjadi bagian bersama-sama dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam rangka membangun Daerah.
Demikian dikatakan Bupati Pesawaran, H. Dendi Ramadhona K., S.T. M.Tr.I.P. ketika memimpin langsung Rapat Sinkronisasi dan Rencana Kerja Forum CSR, di Aula Pemkab Pesawaran (01/3/2023).
Bupati Dendi berharap yang hadir adalah pimpinannya, tapi pria yang biasa disapa Bung Dendi ini mengapresiasi kepada perwakilan pimpinan yang telah hadir.
”Oleh sebab itu besar harapan kami yang hadir pada kegiatan ini adalah pimpinannya, tapi saya apresiasi kepada bapak ibu sekalian yang mewakili pimpinan dan telah hadir yang saya yakini mempunyai semangat yang sama dalam membangun Bumi Andan Jejama ini dan saya minta sampaikan kepada pimpinan kalian apa yang menjadi hal penting dalam rapat Forum CSR ini,” imbuhnya.
Bupati Dendi menambahkan Forum CSR menjadi hal yang penting, bahwa maksud dari forum CSR ini adalah mengajak perusahaan-perusahaan yang merupakan stakeholder yang berusaha di kabupaten Pesawaran, sehingga perlu memperhatikan kewajibannya dalam membangun bumi andan jejama dan memberikan kontribusi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pesawaran.
“Jadi, saya sepakat dengan adanya forum ini kedepannya, supaya CSR yang memang wajib diberikan kepada masyarakat itu dapat kita diskusikan, kemudian bisa kita jalankan program-program yang seharusnya ditujukan untuk masyarakat sehingga manfaatnya akan lebih besar, artinya saya pribadi sangat apresiasi serta mendukung forum ini,” jelasnya.
Tujuan dari rapat ini dilakukan adalah dalam rangka penyelarasan program pemerintah dengan penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada perusahaan-perusahaan yang berinvestasi di Kabupaten Pesawaran.
Pada kesempatan tersebut Ketua Sekretariat Forum CSR Kabupaten Pesawaran, Cepu Supriyanto menyampaikan ada 5 (lima) bidang utama yang akan dilaksanakan dalam Rencana Program Kerja Strategis Forum CSR, Bidang Pendidikan, Bidang Kesehatan, Bidang UMKM dan Ekonomi Kreatif, Bidang Pariwisata dan Bidang Infrastruktur.
Hadir mendampingi Bupati, Wakapolres Pesawaran, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Pesawaran, Ka. Bappeda dan Kepala OPD terkait.