Pers: Husman
infojitunasional.com
Kantor PT. Garuda Hitam Perkasa kini hadir di Kabupaten Pesawaran. Grand openingnya dihadiri langsung òleh Bupati Dendi Ramadhona Kaligis, di Desa Kurungan Nyawa, Senin (3/6/2024) siang.
Dendi berharap, PT. Garuda Hitam Perkasa tidak hanya menjadi sarana untuk berkembang, tetapi juga menjadi tempat yang dapat memberikan kemudahan untuk dalam menjawab persoalan, khususnya terkait keamanan yang dibutuhkan dalam suatu perusahaan, lokasi, dan aset bisnis.
Ia menilai, peresmian PT. Garuda Hitam Perkasa Perwakilan Pesawaran ini merupakan suatu upaya dalam meningkatkan profesionalisme anggota satpam untuk kepentingan perusahaan pengguna jasa serta masyarakat yang membutuhkan jasa tersebut. Selain itu, dapat membantu pemerintah dalam usaha memperluas lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
“Bagi lulusan sekolah menengah yang tidak lagi melanjutkan sekolah ke jenjang selanjutnya, nantinya dapat mendaftarkan diri untuk menempa pendidikan dan mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya,” ungkapnya.
Walaupun di era modern saat ini, persoalan keamanan bertranformasi menggunakan teknologi seperti sensor alarm dan kamera CCTV, lanjut Dendi, ada beberapa hal yang harus tetap memanfaatkan tenaga security atau jasa keamanan satpam.
“Keamanan dengan teknologi juga masih terdapat kelemahan dan masih harus melakukannya dengan sistem manual atau dengan kata lain memanfaatkan jasa keamanan satpam,” imbuhnya seraya mengakui, jasa keamanan satpam terbilang cukup efisien apalagi ketika dibutuhkan di lokasi bisnis.
Ditambahkan, dengan keberadaan petugas keamanan di sebuah lokasi aset atau bisnis, dapat mengamankan langsung lingkungan dan cepat tanggap jika menemukan sebuah kejahatan.
Bupati Dendi berharap, PT. Garuda Hitam Perkasa berkomitmen dalam menyediakan layanan jasa keamanan yang profesional dan berkontribusi dalam memajukan pembangunan di Kabupaten Pesawaran.
“Satpam yang mahir, terkendali, dan terlatih dengan mengontrol ketat semua layanan petugas keamanan dengan pelatihan yang sesuai standar Kepolisian Indonesia, sehingga dapat bersinergi dan berkontribusi untuk Bumi Andan Jejama,” tuturnya lagi.